Headlines News :
Home » , , , , , » Troubleshooting Komputer - Lampu, Fan dan Layar Monitor Mati

Troubleshooting Komputer - Lampu, Fan dan Layar Monitor Mati

Written By Firman on 03 April 2012 | 4/03/2012

Jika lampu indikator, fan dan monitor mati (tidak ada power) agan bisa melakukan beberapa tahapan diagnosis seperti berikut, tahapan ini sudah saya atur sesuai urutan pengecekan yang benar, jadi usahakan lakukan pengecekan secara bertahap dan berurutan:
  1. Cek apakah kabel power komputer dan monitor telah terhubung ke sumber listrik, tombol power juga dalam keadaan ON/menyala
  2. Jika masih bermasalah, periksa kondisi voltase saklar, 110 atau 220 ? sesuaikan dengan perangkat komputer yang agan gunakan
  3. Jika masih bermasalah, cek apakah konektor kabel power yang terhubung ke komputer/CPU sudah tersambung dengan baik
  4. Jika masih bermasalah, cek saklar kabel power dan kabel lampu/LED. Apakah sudah tersambung dengan benar antara chasing CPU dan motherboard
  5. Jika masih bermasalah, pastikan kabel peripheral (seperti harddisk) dan kabel pin 1 tersambung dengan baik
  6. Jika masih bermasalah, coba cabut semua komponen input output (harddisk, floppy, cdrom, dll), dan biarkan hanya motherboard yang terhubung dengan power supply. Jika komputer bisa menyala, cobalah pasang kembali satu-persatu komponen yang sudah agan lepas tadi sambil menyalakan tombol powernya tiap satu pemasangan.
  7. Jika masih bermasalah, lepas processor dan memory dari socket dan modulnya. Lalu pasang kembali untuk memastikan bahwa processor dan memory sudah terpasang dengan sempurna.
  8. Jika masih bermasalah, tukar modul memory (bila semula berada/menancap di modul 0, pindahkan ke modul 1, dan sebaliknya)
  9. Jika masih bermasalah, coba ganti power supply dengan yang sejenis
Jika masih bermasalah,  diapakan ya?? nggak tahu deh, kayaknya harus di-lembiru(lempar beli baru), hehe. Hanya sembilan langkah di atas yang saya tahu. Tahapan diagosis di atas tidak perlu agan lakukan semuanya, jika pada tahap tertentu agan sudah menemukan sumber kerusakannya, agan cukup berhenti di situ, karena jika agan melanjutkan diagnosis yang tidak perlu tentu akan buang-buang waktu agan yang berharga bukan? Semoga informasi ini bermanfaat gan !
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Politeknik Elektronika Negeri Surabaya | SMK Negeri 1 Kota Mojokerto | SMP Negeri 1 Prambon Sidoarjo
Copyright © 2012. Bukan's Tutorial - All Rights Reserved
Template Created by Mas Kolis Re-Building by Bukan's Tutorial
Proudly powered by Blogger