Headlines News :
Home » , , , , , , » Konversi Bilangan : Desimal >< Biner

Konversi Bilangan : Desimal >< Biner

Written By Firman on 06 April 2012 | 4/06/2012

Desimal dan biner bisa saling dikonversi? mungkin nggak ya? kalau kita lihat dari format penulisannya, jenis bilangan tersebut memiliki aturan yang berbeda, tetapi masih dimungkinkan untuk saling melakukan konversi. Nah.. kali ini saya akan berbagi informasi tentang bagaimana caranya untuk mengkonversi bilangan-bilangan tersebut. Coba perhatikan beberapa contoh soal berikut :



Decimal (desimal) => Binary (biner)
Pertanyaan :
11 desimal = ... biner ?

Jawab :
11 : 2 = 5 (sisa 1)
5   : 2 = 2 (sisa 1)
2   : 2 = 1 (sisa 0)
=> baca angka hasil pembagian terakhir "1"
=> selanjutnya bacalah sisa angka secara berurutan dari bawah "0, 1, 1"

*maka : jika dibaca 1, 0, 1, 1
*sehingga : 11 desimal = 1011 biner




Binary (biner) => Decimal (desimal)
Pertanyaan :
1010 biner = ... desimal ?

Jawab :
1 | 0 | 1 | 0 => (nilai bilangan biner)
8 | 4 | 2 | 1 => (aturan angka berpangkat, 2 pangkat n) => hanya baca angka yang nominal binernya bernilai "1"
8 | 0 | 2 | 0 => dijumlahkan => 8 + 2 = 10

*maka : jika nilai hidup (bernilai 1) dijumlahkan hasilnya adalah 10
*sehingga : 1010 biner = 10 desimal



^c a t a t a n  :
  • bilangan biner memiliki aturan angka berpangkat, yaitu cara pembacaan bertingkat yang dilakukan dari kanan ke kiri berbeda satu tingkat, semakin ke kiri nilai pangkat semakin besar. nilai terkecil (angka paling kanan) adalah pangkat 0 (nol)
  • teori dasar bilangan biner sangatlah sederhana, angka "1" mewakili nominal yang bernilai/dapat dihitung, dan angka "0" mewakili nominal yang tidak bernilai/tidak dihitung
Lisensi Dokumen:
Copyright ® 2012 Namrif NominalNol. Dilarang menyalin sebagian dan atau seluruh konten tanpa ijin penulis. Konten ini dilindungi oleh Undang-undang HAKI Indonesia. Jika masih ingin menggunakan konten ini, silahkan cantumkan link ke konten ini.
DMCA.com

Share this article :

1 komentar:

 
Support : Politeknik Elektronika Negeri Surabaya | SMK Negeri 1 Kota Mojokerto | SMP Negeri 1 Prambon Sidoarjo
Copyright © 2012. Bukan's Tutorial - All Rights Reserved
Template Created by Mas Kolis Re-Building by Bukan's Tutorial
Proudly powered by Blogger